PKB Kabupaten Cilacap Fokus Memenangkan Pemilu 2024

    PKB Kabupaten Cilacap Fokus Memenangkan Pemilu 2024

    CILACAP - Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Cilacap bertekad untuk menambah perolehan kursi di DPRD pada pileg 2024 mendatang. 

    "Kita fokus untuk memenangkan PKB di Legislatif 2024 mendatang. Target kita perolehan kursi di DPRD bertambah dari semula 8 kursi menjadi 12 kursi, syukur kepleset 15 kursi, " kata Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Cilacap, Syamsul Aulia Rachman, Sabtu (11/12/2021). 

    Lebih lanjut, dikatakan Syamsul, strategi yang dilakukan yakni dengan melakukan penataan, dan mengakomodir para kader-kader potensial PKB di Cilacap serta menguatkan secara struktural dengan mengumpulkan basis-basis di masyarakat, khususnya generasi muda ataupun millenial. 

    Tak hanya menang di Legislatif, namun Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cilacap juga berkomitmen agar Kabupaten Cilacap memiliki Bupati yang diusung oleh PKB. 

    "Terkait keputusan, nanti tergantung dari DPP dan siapapun yang diberi mandat harus siap. Intinya kita dari DPC bagaimana memenangkan teman-teman yang sudah jadi agar jadi kembali dan bertambah kursi di Legislatif, " ujar Syamsul. 

    Syamsul berharap PKB di Cilacap lebih solid, lebih baik serta lebih bersinergi. Dan dalam pemilu 2024, PKB menang baik di pusat, di Provinsi maupun daerah atau Kabupaten, khususnya di Cilacap. 

    "PKB punya presiden, menang baik di DPR RI maupun Provinsi, punya Gubernur ataupun Wakil Gubernur, dan di Kabupaten Cilacap optimis PKB menang di DPRD dan memiliki Bupati, " tutupnya.

    Totong Setiyadi

    Totong Setiyadi

    Artikel Sebelumnya

    Bamsoet Bentuk Relawan 4 Pilar MPR RI Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Bentuk Generasi Muda Berkarakter dan Berwawasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Desa Tulung Klaten Gelar Upacara Penutupan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) Ke-XXVI
    Arahan Dari Kepala Biro BMN Pengadaan Pra Dipa, Rutan Kudus Ikuti Secara Virtual
    Rutan Kudus Ikuti Arahan Kepala Biro BMN Dalam Pengadaan Pra DIPA Anggaran 2025 Secara Virtual
    Pertama Kali WBP Lapas Purwokerto Bedah Buku Kepemimpinan dalam Ragam Budaya

    Ikuti Kami